'SHREK FOREVER AFTER'

Pemain: Mike Myers, Eddie Murphy, Cameron Diaz, Antonio Banderas,Walt Dohrn, Julie Andrews, Eric Idle, Justin Timberlake

Post Power Syndrome memang bukan masalah yang ringan. Sindrom hilangnya kekuasaan ini sering kali mengacaukan hidup seseorang dan itulah yang terjadi pada Shrek (Mike Myers) setelah ia memutuskan hidup tenang dan menikahi Putri Fiona (Cameron Diaz). Setelah berkeluarga, Shrek bukan lagi ogre yang ditakuti orang seperti dulu. Ia hanyalah pria biasa yang berusaha menjadi kepala rumah tangga yang baik.

SHREK FOREVER AFTER

Suatu ketika masalah yang dihadapi Shrek ini tercium oleh Rumpelstiltskin (Walt Dohrn) yang segera saja memanfaatkan posisi lemah Shrek. Rumpelstiltskin mengatakan kalau ia bisa mengembalikan Shrek seperti dulu kala bila Shrek mau menandatangani perjanjian yang dibuat oleh Rumpelstiltskin.

Dalam sekejap mata Shrek berada di dunia lain yang sama sekali bertolak belakang dengan dunia yang ditinggali Shrek. Di dunia asing ini Rumpelstiltskin adalah seorang raja sementara Donkey (Eddie Murphy) adalah seekor keledai ilmuwan. Di dunia aneh ini Lord Farquaad (John Lithgow) ternyata masih hidup dan yang lebih parah lagi adalah kenyataan bahwa Fiona ternyata sama sekali tidak mengenal Shrek.

SHREK FOREVER AFTER

Waktu Shrek tak banyak. Ia hanya akan ada sampai esok hari karena ternyata sebagai imbalan dari apa yang diberikannya, Rumpelstiltskin telah mengambil satu hari terpenting dalam hidup Shrek, hari kelahirannya. Kalau sampai matahari terbit esok hari Shrek tak berhasil mendapatkan ciuman Fiona maka dunia tak akan pernah mengenal Shrek lagi. Celakanya, jangankan bisa mencium Fiona, mendekatinya saja sudah susahnya bukan main.

Setelah mendulang cukup banyak dolar dari tiga film SHREK, DreamWorks memutuskan bagian keempat ini adalah bagian terakhir dari SHREK. Jarang ada studio yang berani 'membunuh' sebuah serial yang sangat menguntungkan. Tapi keputusan itu tak salah karena memperpanjang serial ini belum tentu bisa mendatangkan uang lebih banyak lagi.

SHREK FOREVER AFTER

Nyatanya, sebagai sebuah bagian 'perpisahan', SHREK FOREVER AFTER ini memang layak diacungi jempol. Selain dari sisi visual yang jelas jadi lebih baik, kisah yang ditawarkan pun cukup menghibur. Ditambah lagi dengan para pengisi suara yang sepertinya sudah paham benar karakter masing-masing tokoh yang mereka bawakan, pas sudah SHREK FOREVER AFTER ini sebagai sebuah tontonan yang menghibur.(kpl/roc)


Genre

:

Animation
Release Date:May 21, 2010
Director:Mike Mitchell
Script:Tim Sullivan, Josh Klausner, Darren Lemke
Producer:Gina Shay, Teresa Cheng
Distributor:DreamWorks Animation, Paramount Pictures
Duration:95 minutes
Official Site:www.shrekforeverafter.com






Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.