Rio ke F1 dalam Dua atau Tiga Tahun Lagi

Tidak menutup kemungkinan bagi pebalap muda berbakat, Rio Haryanto, untuk tampil pada ajang balap bergengsi Formula1 dalam kurun waktu dua sampai tiga tahun mendatang. Menurut sang ayah, Sinyo Haryanto, Rio memang ditargetkan untuk melalui satu tahap per tahun untuk menuju F1.

Mulai dari berbagai kemenangan di kejuaraan gokar (2002-2008), Rio bergerak ke Formula BMW dengan hasil yang juga cemerlang, yakni juara Formula BMW Pacific 2009. Pada awal tahun 2010, Rio merambah ke GP3 dan lagi-lagi hasilnya justru di luar perkiraan.

Pada akhir Mei lalu, ia mampu meraih kemenangan pertama dalam ajang GP3 pada race 2 di Istanbul, Turki. Pada race pertama sebelumnya, Rio berhasil menempati posisi ke-8. Saat sesi latihan, Rio juga mampu menjadi yang tercepat setelah membubuhkan waktu 1 menit 48,022 detik. Berdasarkan prestasi tersebut, Sinyo pun yakin bahwa putranya tidak membutuhkan waktu lama untuk segera berlaga dalam ajang Formula 1.

Sementara itu, Rio mengaku tak mau muluk-muluk meski dia tak memungkiri prestasi yang cemerlang pada race Istanbul, Turki. Baginya, saat ini yang bisa dia lakukan hanyalah terus berlatih dan memberikan yang terbaik. "Hasil di Turki sangat bagus sekali, bisa juara 1. Saya terima kasih sekali kepada semua pihak yang telah membantu. Untuk ke depannya, saya masih long way to go untuk meraih cita-cita masuk F1," tandas Rio. www.kompas.com
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.