Benteng Terakhir Afrika

RUSTENBURG, Ghana adalah satu-satunya tim Afrika yang belum kalah di babak penyisihan grup Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Mereka bisa melanjutkan tren positif itu saat melawan Australia, hari ini. Selain itu, kemenangan atas Australia juga akan memperbesar peluang Ghana lolos ke putaran kedua Piala Dunia ini sebagai juara grup. Ghana dan Australia berada di Grup D bersama dengan Jerman dan Serbia. Sementara Jerman dan Serbia sudah melakoni dua pertandingan, Ghana dan Australia baru melakoni satu laga. Kecuali Australia, Ghana, Serbia, dan Jerman sudah mengoleksi tiga poin. Bila Ghana bisa mengatasi Australia, mereka akan mengoleksi enam poin. Dengan begitu, mereka hanya membutuhkan hasil imbang pada pertandingan terakhir, melawan Jerman, untuk finis sebagai juara grup.

Peluang Ghana untuk menundukkan Australia cukup terbuka. Sementara moral Ghana sedang melambung, Australia masih didera kekecewaan akibat dibantai Jerman 0-4 pada laga pertama. Selain itu, Australia juga bakal menghadapi Ghana tanpa satu pemain andalannya, Tim Cahill, yang mendapat kartu merah saat melawan Jerman. Meski begitu, Australia juga bukannya tak mampu menciptakan kejutan. Mereka dipastikan akan berusaha mati-matian untuk menggusur Ghana karena hasil selain tiga angka berarti angkat koper. Sejarah menunjukkan, Australia punya tradisi bagus bila bertemu Ghana. Tercatat, dalam enam pertemuan terakhir, Australia membukukan empat kemenangan dan satu hasil imbang. Ditambah ambisi bertahan selama mungkin di turnamen ini, Australia bisa membuat persaingan Grup C semakin ketat bila mampu menang atas Ghana.

Pelatih Ghana Milovan Rajevac mengerti betul ancaman Australia. Ia pun mendesak pasukannya untuk melupakan euforia kemenangan laga perdana dan menghadapi Australia seakan-akan merekalah yang akan tersingkir bila gagal menang. Kata Rajevac "Bagi kami, ini adalah pertandingan musim ini. Jadi, kami harus sangat fokus dan berada di level terbaik kami karena kami tahu ini adalah kesempatan terakhir Australia (bertahan di Piala Dunia ini),". Sementara itu, Pelatih Australia Pim Verbeek mengaku kecewa dengan laga perdana. Namun, menurutnya, selama masih ada peluang lolos, Australia akan berusaha sekuat tenaga. www.kompas.com
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.