Pacquiao Dukung Meksiko di Piala Dunia

MEXICO CITY, Juara dunia tinju asal Filipina, Mannya Pacquiao mengaku akan mendukung timnas Meksiko yang akan berlaga di ajang Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.

Hal ini diungkap Pacquiao yang kini tengah berlibur di Meksiko bersama keluarganya. Di Meksiko, Pacman menjadi tamu gubernur negara bagian Nayarit, Ney Gonzalez. Saat berkunjung inilah, Pacquiao mengenakan kostum timnas Meksiko berwarna hijau.

Kata Pacquiao "Meksiko itu semacam negara kedua buat saya. Orang-orang Meksiko mendukung saya di banyak pertandingan dan saya ingin berterimakasih dengan mendukung timnas Meksiko,".

Tentang pertarungannya menghadapi Floyd Mayweather pada November mendatang, Pacquiao menyerahkan persoalan pada promotor Bob Arum. "Tuan Arum adalah promotor saya dan akan memastikan pertarungan berjalan sesuai waktu. "

Pacquiao akan kembali pekan ini dan mempersiapkan diri untuk dilatik menjadi anggota kongres. www.kompas.com
Share on Google Plus

About Agoes Cho

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.