Jessica Biel: Saya Tak Punya Insting Dalam Fashion

Mengawali kariernya sebagai seorang model ternyata tak membuat Jessica Biel memiliki insting yang peka soal mode. Ia kadang tak terlalu peduli pada apa yang ia kenakan sementara di saat lain bisa saja ia menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk menentukan pakaian apa yang akan ia kenakan.

"Saya bukan termasuk orang yang punya insting mengagumkan dalam fashion," ujar Jessica Biel seperti dikutip dari Splash News. "Kadang saya tak mau pusing dengan apa yang saya kenakan, seperti sekarang ini. Saya kenakan saja apa yang terasa nyaman di tubuh. Tapi ada kalanya juga saya menyiksa diri saya dengan pikiran, 'Apa yang harus saya kenakan sekarang - Apakah saya ingin terlihat funky, cool, atau malah feminin?'," lanjut Jessica kemudian.

Aktris yang akan segera muncul lewat film THE A-TEAM ini juga mengatakan kalau pengalamannya mendaki puncak Kilimanjaro telah mengajarkannya banyak hal. "Saat kita berada di alam liar dan meninggalkan segala yang biasanya ada di sekitar kita, kita akan mulai belajar menghargai hidup kita sendiri," jelas Jessica kemudian.

Sumber: www.kapanlagi.com
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.