BERITA WORLD CUP 2010 "Uruguay Bagus, Afsel Tak Pantas Kalah"

PRETORIA, KOMPAS.com — Pelatih Afrika Selatan (Afsel) Carlos Alberto Parreira menilai, Uruguay merupakan tim bermaterikan pemain bagus. Meski begitu, menurutnya, Afsel tetap tidak pantas menyerah 0-3 kepada Uruguay pada pertandingan penyisihan grup Piala Dunia 2010 Afsel, kemaren.

Pada pertandingan itu, Afsel sudah kebobolan saat pertandingan baru berjalan 24 menit. Adalah penyerang Uruguay, Diego Forlan, yang berhasil menyarangkan bola ke gawang Ithumeleng Khune. Namun, bencana sesungguhnya terjadi ketika Khune mendapat kartu merah akibat mengganjal Suarez di kotak penalti pada menit ke-76. Akibatnya, selain kehilangan Khune, Afsel juga tertinggal 0-2 setelah Forlan sukses mengeksekusi hadiah penalti pada menit ke-80.

Semakin lengkaplah penderitaan tuan rumah ketika Uruguay memperbesar keunggulan menjadi 3-0 berkat gol Alvaro Pereira pada injury time.

Kata Parreira."Uruguay adalah tim dengan pemain yang bagus, seperti Forlan. Pengalaman mereka bicara pada momen-momen penting. Hasil itu tak mencerminkan apa yang terjadi pada pertandingan,". "Harapan kami belum habis. Kami harus mengalahkan Perancis. Namun, kami harus menjadi lebih agresif,".

Di Piala Dunia ini, Afsel berada di Grup A. Selain Uruguay, Meksiko dan Perancis juga masuk grup ini. Sejauh ini, Afsel dan Uruguay sudah menjalani dua dari tiga pertandingan. Sementara Uruguay mendulang empat angka, Afsel cuma mendulang satu poin. Mengingat Perancis dan Meksiko baru bermain sekali dan sama-sama mendulang hasil seri, Afsel terancam tersingkir dari fase grup. Untuk memperkecil kemungkinan itu, mereka tak punya pilihan selain memenangi pertandingan ketiga mereka, yaitu melawan Perancis, 22 Juni mendatang. www.kompas.com
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.