Saham Mayoritas MAIN Dijual Rp 57,5 M

JAKARTA, Pemegang saham mayoritas PT Malindo Feedmill Tbk (MAIN), Dragon Amity Ltd menjual sebanyak 59,32 juta lembar saham atau setara dengan 17,49 persen dari total saham perusahaan peternakan dan produsen makanan ternak itu.

Corporate Secretary MAIN Rudi Hartono mengatakan transaksi jual beli saham telah selesai dilakukan pada tanggal 14 Juni 2010 melalui delapan kali transaksi. "Pembelinya investor asing," ungkap Rudi, hari ini.

Saham yang dimiliki Dragon Amity itu dijual dengan harga Rp 970 per lembar saham. Dengan demikian, nilai transaksi jual beli saham itu mencapai Rp 57,54 miliar. Rudi mengatakan penjualan saham itu mengakibatkan kepemilikan saham Dragon Amity di MAIN melorot dari 76,59 persen menjadi 59,10 persen. "Meski menjual sebagian saham, Dargon Amity masih menjadi pemilik saham mayoritas," tandasnya. www.kompas.com
Share on Google Plus

About Agoes Cho

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.